Sambut Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Camat Dolok Masihul Lepas Pawai Akbar

By Administrator Okt 9, 2022

Dolok Masihul, Sinarsergai.com – Pawai Akbar dalam memeriahkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW berlangsung meriah di Kelurahan Pekan Dolok Masihul, Dolok Masihul, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut, Sabtu (08/10/22) malam. 

Dalam kegiatan tersebut, Camat Dolok Masihul, Muryani SE, bersama Danramil 16/Dms diwakili Serda Lokot batubara, Kapolsek Dolok Masihul, Kompol Khairul Saleh SH, Ketua MUI Dolok Masihul (Bpk Sahrul Nasution) dan Tokoh pemuda Dolok Masihul Faishal Ridho, melepas peserta Pawai yang berlangsung Masjid Besar Jami’. 

Dalam sambutannya, Camat Dolok Masihul, Muryani SE, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan rasa kecintaan kita kepada baginda Nabi Muhammad SAW atas kelahirannya, Mari kita teladani sifat beliau dengan satu cerita yang sederhana tapi pesan moralnya sangat mendalam. 

Dimana lanjut, Muryani menyatakan Tanggal 12 bulan Rabiul Awal merupakan hari dilahirkannya seorang yang paling mulia di dunia ini.

“Sebagai seorang muslim yang baik sudah menjadi keharusan bagi kita semua untuk mengenang kelahiran beliau walaupun di tengah cuaca hujan semoga semua ini ada hikmahnya,” ucapnya. 

Kemudian peserta pawai yang terdiri 37 kelompok peserta terdiri masyarakat bersama Pelajar SD, SMP dan SMA dilepas Ketua MUI Dolok Masihul Ustad Sahrul Nasution.(SS/Kodim DS) 

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *