Camat Dan Kapus Dimutasi, Wakil Bupati Sergai : Tetap Rendah Hati Jalankan Amanah Dan Terima Kritik Membangun

By Sinarsergai Mar 13, 2024
Teks foto : Wakil Bupati Sergai H.Adlin Umar Yusri Tambunan melantik Camat dan Kepala Puskesmas dan pejabat lainnya di Aula Sultan Serdang Komplek Kantor Bupati Sergai, Rabu (13/3/2024)

Sedangkan untuk posisi Kepala Puskesmas yang dimutasi di bawah ini:

(1). drg. Meri Kristiani Ginting, M.Kes sebagai Kepala UPT Puskesmas Melati Kecamatan Perbaungan. (2). drg. Saur Butar Butar sebagai Kepala UPT Puskesmas Pantai Cermin Kecamatan Pantai Cermin, (3). Sutriana Sianturi, SKM, M.Kes sebagai Kepala UPT Puskesmas Pangkalan Budiman Kecamatan Sei Rampah.(4) Ratna Juwita Manurung, SKM, MKM sebagai Kepala UPT Puskesmas Sipispis Kecamatan Sipispis, (5) dr. Irene Ratna Marsaulina Sitompul sebagai Kepala UPT Puskesmas Sei Rampah Kecamatan Sei Rampah.

 (6) dr. Asro Hermanto Hasibuan sebagai Kepala UPT Puskesmas Naga Kesiangan Kecamatan Tebing Tinggi. (7). dr. Risnawati Bangun, M.Kes sebagai Kepala UPT Puskesmas Dolok Masihul Kecamatan Dolok Masihul,(8) Rahma Fitri Nasution, SKM sebagai Kepala UPT Puskesmas Sialang Buah Kecamatan Teluk Mengkudu, (9) Yandi Richard Manurung, SKM sebagai Kepala UPT Puskesmas Desa Pon Kecamatan Sei Bamban dan (10). Ika Dewi Purba, SKM, MKM sebagai Kepala UPT Puskesmas Silinda Kecamatan Silinda

“Mutasi dan promosi itu kata  Wabup Sergai H. Adlin Yusri Tambunan,ST, di lingkungan birokrasi pemerintahan merupakan hal biasa. “Promosi diberikan sebagai bentuk apresiasi Pemkab Sergai atas prestasi kerja dan kinerja yang telah saudara berikan selama ini. Sedangkan rotasi dilakukan guna memberikan suasana dan tantangan baru, sehingga aparatur tidak terjebak dengan rutinitas sehari-hari yang cenderung membosankan dan untuk menambah motovasi di tempat tugas baru,” ujarnya.

Ia menegaskan jabatan akan berakhir dan dipertanggungjawabkan, baik dalam kehidupan di dunia maupun di akhirat kelak. Konsep inilah yang menurutnya akan melahirkan seorang pemimpin dengan tingkat kesadaran yang tinggi dan kematangan dalam diri. Tetap rendah hati dalam menjalankan amanah, loyal, lapang dada menerima kritik yang membangun, dan menjunjung tinggi kedisplinan dan profesionalitas.