Rakernas LIRA Sukses, Pilkada Melalui DPRD Bukan Solusi Terhadap Persoalan Bangsa – Laman 2 – Sinarsergai
Daerah

Rakernas LIRA Sukses, Pilkada Melalui DPRD Bukan Solusi Terhadap Persoalan Bangsa

×

Rakernas LIRA Sukses, Pilkada Melalui DPRD Bukan Solusi Terhadap Persoalan Bangsa

Sebarkan artikel ini

Selain rapat, acara ini juga diisi dengan acara outbond agar terbangun kebersamaan dan kedekatan emosional sesama pengurus.

Selanjutnya, DPP LIRA memberikan awards kepada beberapa pengurus DPW dan DPD LIRA yang telah berkontribusi selama ini dalam pergerakan yakni DPW LIRA Jatim, Sumut, dan Sultra, serta DPD Aceh Tenggara, Malang, dan Pekanbaru.

Secara khusus award diberikan kepada DPD LIRA Simalungun, yakni Almarhumah Mariani yang berdedikasi hingga akhir hayatnya memperjuangkan hak rakyat dengan mengalami kriminalisasi berhadapan dengan kepala daerah setempat.

Sesuai dengan tema yang diambil, LIRA menyampaikan agar Pemerintah membuka diri terhadap partisipasi publik secara luas dan melibatkan organisasi kemasyarakatan dalam pembangunan nasional agar tujuan pembangunan benar-benar tercapai.  Jangan hanya mendengarkan rakyat secara artifisial dan seremonial belaka. Kebersamaan pemerintah dengan Ormas harus dibangun dengan baik. Apalagi di tengah situasi ekonomi politik global yang sedang tidak baik-baik saja saat ini. (rel)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *