SEMBILAN PENERBANG LULUSAN PPI CURUG DILANTIK MENJADI PERWIRA REMAJA TNI – Sinarsergai
DaerahNasional

SEMBILAN PENERBANG LULUSAN PPI CURUG DILANTIK MENJADI PERWIRA REMAJA TNI

×

SEMBILAN PENERBANG LULUSAN PPI CURUG DILANTIK MENJADI PERWIRA REMAJA TNI

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, Sinarsergai.com-(31/1) — Sebagai tindak lanjut kerja sama strategis antara Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP) melalui Politeknik Penerbangan Indonesia (PPIC) Curug dan TNI AngkatanUdara, sebanyak sembilan Alumni Penerbang PPI Curug, secara resmi dilantik dan diambil sumpahnya sebagai Perwira Remaja Tentara Nasional Indonesia dengan pangkat Letnan Dua Penerbang (Letda Pnb) melalui Upacara Prasetya Perwira (Praspa), Upacara dipimpin langsung oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto yang dilaksanakan di Mabes TNI AU, Cilangkap, pada Kamis (29/1).

 

Pelantikan ini dilaksanakan dalam rangka memperkuat sinergi antara pendidikan vokasi penerbangan dengan institusi pertahanan negara, sekaligus mendukung pemenuhan kebutuhan sumber daya manusia penerbang di lingkungan TNI AU.

 

Direktur PPI Curug, Capt. Megi H. Helmiadi, yang turut hadir dalam upacara menyampaikan pesan kepada para alumni agar senantiasa menjaga nilai-nilai yang telah ditanamkan selama menempuh pendidikan.

 

“Teruslah menjaga integritas, profesionalisme, dan semangat pengabdian. Jadilah perwira yang tidak hanya unggul di udara, tetapi juga menjadi teladan serta membawa nama baik almamater dan nilai-nilai yang telah diajarkan selama di PPI Curug dalam setiap penugasan ke depan,” ujarnya.

 

Capt. Megi juga menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas capaian para alumni yang telah menunjukkan kompetensi, disiplin, serta daya juang tinggi. Keberhasilan ini diharapkan dapat menjadi motivasi dan inspirasi bagi seluruh taruna dan taruni yang saat ini sedang menempuh pendidikan di PPI Curug.

 

“PPI Curug berkomitmen untuk terus mencetak penerbang profesional yang berdaya saing dan diakui secara global, sekaligus menjadi pintu masuk bagi alumni PPI Curug untuk berkarier dan mengabdi, baik di tingkat nasional maupun internasional,” tegasnya.

Kepala PPSDMPU, M. Abrar Tuntalanai di lokasi terpisah menyampaikan bahwa kerja sama ini menjadi peluang besar bagi penyerapan lulusan Perguruan Tinggi Penerbangan Kementerian Perhubungan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *