Drainase Roboh Tunggu Korban Jiwa Baru Diperbaiki

By Sinarsergai Mei 21, 2024

BATUBARA,Sinarsergai.com – Bangunan Drainase sepanjang lebih kurang 5 meter yang berlokasi di Parit Jalan lintas Sumatera (Jalinsum) Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara tiba-tiba roboh ke bawah.

Robohnya bangunan Drainase ini sudah hampir satu bulan, namun tidak ada yang merasa bertanggungjawab untuk memperbaikinya dan terkesan memang sengaja dibiarkan.

Menurut penuturan Toni warga setempat, robohnya bangunan Drainase itu diduga kuat akibat badan Jalinsum yang dilintasi secara hilir mudik. Namun tidak begitu diketahui kata Toni,Selasa (21/5/2024), mobil maupun kendaraan siapa yang menyebabkan drainase itu roboh. Lokasi yang roboh itu dekat dengan Kantor Jembatan Timbang Lima Puluh yang merupakan aset dari Kementerian Perhubungan Pusat.

Diakuinya, sedih melihat bangunan yang mempergunakan uang rakyat itu tergolong rapuh dan tidak ada pihak yang mau memperbaiki kerusakan tersebut.

Ia juga menyesalkan adanya pengalian parit tepatnya di depan timbangan itu terlalu dalam.” kata Toni.

“Ini perlu menjadi perhatian bersama baik pemerintah maupun pihak swasta, karena pernah ada korban yang jatuh dialami siswa sehingga memakan korban di Perkebunan Tanah Itam Ulu, akhirnya diperintahkan oleh Bupati Batubara untuk di tutup kembali. Kita khawatir terjadi kasus yang serupa, sebelum bertambah korban kecelakaan dan menelan korban jiwa,” tegasnya. (Zul).