Dirjen Keuangan Daerah Agus Fatoni Sampaikan Permohonan Maaf dan Beri Klarifikasi Teguran Anggota Komisi II DPR RI – Sinarsergai
Nasional

Dirjen Keuangan Daerah Agus Fatoni Sampaikan Permohonan Maaf dan Beri Klarifikasi Teguran Anggota Komisi II DPR RI

×

Dirjen Keuangan Daerah Agus Fatoni Sampaikan Permohonan Maaf dan Beri Klarifikasi Teguran Anggota Komisi II DPR RI

Sebarkan artikel ini

JAKARTA,Sinarsergai.com – Sikap kesatria seorang Dirjen Bina Keuangan Daerah (Keuda) Kemendagri Agus Fatoni langsung menyampaikan permohonan maaf dan klarifikasi, atas teguran Anggota Komisi II DPR RI Ahmad Doli karena komunikasi yang dianggap kurang baik saat menjabat Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Sumatera Utara pantas diapresiasi.

Dalam rapat Kemendagri bersama Komisi III itu, Agus Fatoni merespons teguran Doli. Dia mengungkap tidak mengangkat telepon saat itu karena sedang mengisi sambutan pada sebuah acara.

“Yang pertama dari Pak Doli, mohon maaf, Pak, komunikasi kita pas di Sumsel cukup lancar, tapi begitu pas di Sumut agak terkendala pas waktu itu ada kegiatan sambutan, Bapak telepon. Pas Pak Menteri telepon sudah selesai, sekali lagi mohon maaf,” ucap Fatoni dalam rapat di kompleks parlemen Senayan, Jakarta, baru-baru ini.

Agus Fatoni ditegur Ahmad Doli karena komunikasi yang dianggap kurang baik saat menjabat Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Sumatera Utara.
Agus Fatoni sendiri merupakan Pj Gubernur Sumut dari 24 Juni 2024 hingga 20 Februari 2025, dan Doli anggota legislatif yang berasal dari daerah pemilihan (Dapil) Sumut III.

“Ini kan Bapak dulu diangkat jadi penjabat-penjabat kepala daerah ya. Jadi saya mau menyampaikan iya kalau kita komunikasi itu tolong direspons,” kata Doli dalam rapat.

Doli menjelaskan dirinya menelepon Agus Fatoni saat itu untuk memberikan masukan terhadap penyelenggaraan Pilkada. Dia mengungkap harus menelepon Menteri Dalam Negeri (Mendagri) saat itu lebih dulu.

“Jadi waktu itu ada sedikit dispute. Saya harus telepon menteri baru bisa telepon Pak Dirjen ini. Jadi kami ini komunikasi bukan mau minta apa-apa, Bu Wamen, kita justru mau bantu ada masalah di daerah supaya itu bisa selesai,” ucap dia.
“Kita mau cari solusi, tidak direspons dengan baik. Jadi ini mengingatkan kita Pak pimpinan, namanya juga mitra, kalau mitra yang kita komunikasikan itu pasti ingin menyelesaikan masalah, bukan cari masalah,” tambahnya.(ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *