Bupati Sergai Ir.H.Soekirman : Jadikan RSUD Sultan Sulaiman Serasi Bagi Pasien

By Administrator Jan 21, 2020

RSUD Sultan Sulaiman telah dipercaya oleh Kementerian Kesehatan dengan peningkatan akreditasi serta semakin melengkapi diri dengan peralatan medis guna peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Prestasi ini agar kiranya terus dipertahankan dan ditingkatkan, sebab pelayanan RSUD Sultan Sulaiman menjadi wajah dari Bupati dan Wabup, karena jika pelayanan rumah sakit milik pemerintah ini baik, maka baik pula penilaian masyarakat terhadap  Bupati dan Wabup, dan demikian juga sebaliknya.Ungkap Wakil Bupati.

Sebelumnya Ketua Panitia dr. Fauziah Harahap menuturkan kegiatan ini dalam rangka syukuran HUT ke-12 RSUD Sultan Sulaiman sejak diresmikan pada 6 Januari 2008 yang lalu. Syukuran ini mengambil tema “Generasi Sehat Indonesia Unggul” dengan sub tema “ Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Melalui Disiplin Kerja Untuk Meningkatkan Kepercayaan Masyarakat”.

Kegiatan ini berasal dari partisipasi seluruh komponen RSUD Sultan Sulaiman dan kami ingin terus tumbuh, belajar dan berkarya untuk kesehatan masyarakat Kabupaten Sergai yang kita cintai ini.Ungkapnya. Direktur RSUD Sultan Sulaiman dr Nanda Satria, ia mengutarakan awalnya bertugas di RSUD Sultan Sulaiman dengan segala keterbatasan serta jumlah kunjungan pasien yang masih rendah.

Related Post

2 thoughts on “Bupati Sergai Ir.H.Soekirman : Jadikan RSUD Sultan Sulaiman Serasi Bagi Pasien”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *