PT. Sari Tani Sumatra Salurkan 6 Ton Beras dan 600 Mie Instan Kepada Masyarakat Dampak Covid-19

By Administrator Mei 4, 2020

“Untuk meringankan beban masyarakat kurang mampu dan yang terhimbas wabah Covid-19 tersebar di 17 kecamatan dan 243 desa/kelurahan dengan cara bergotongroyong.”

Disamping itu mari kita tetap menjaga kesehatan diri dan mematuhi himbauan pemerintah. Ujar Darma Wijaya.

Kapolres Sergai AKBP. Robinson SH,M.Hum menuturkan apresiasi atas kepedulian Pimpinan PT.STS terhadap masyarakat di Kecamatan Sei Rampah,Sergai di saat sulit ini. Selain itu Kapolres juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap jaga situasi yang kondusif di daerah.

Kondusifnya suasana disini tidak terlepas silatyrahmi yang baik telah dijalin oleh masyarakat dengan perusahaan. Ia salut melihat sikap kompak perusahaan yang ada di Sergai dalam kegiatan sosial membantu masyarakat. Semoga kekompakan itu terus dibina dengan baik. Harap Kapolres.

Pimpinan PT. Sinar Tani Sumatra Adenan Samin didampingi tokoh masyarakat Tionghoa Sergai Budi SE mengungkapkan ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat sekitar yang terdampak Covid-19. Kegiatan yang seperti ini setiap tahunnya dilaksanakan, namun beda dengan tahun yang lalu. Tahun ini masa Pandemi Covid-19 ditingkatkan dua kalipat jumlah penerima dan sembako yang diberikan. Setiap ada rezeki kita terus berbagi kepadacmasyarakat. Ucapnya sembari mengucapkan terimakasih kepada semua yang hadir khususnya Wakil Bupati Sergai,Kapolres Sergai.

“Puji syukur disampaikan kepada Allah SWT tahun ini rezeki yang diberikan oleh PT. STS jauh lebih banyak dari tahun ini. Ini sungguh luar biasa perhatian pimpinan perusahaan ini terhadap masyarakat.” Ungkap Kepala Desa Cempedak Lobang Edi Musli.

Turut menyaksikan Dandim Letkol Kav Syamsul Arifin, Danramil 10/ SR Lettu Inf. M.Yasir, Tokoh masyarakat Tionghoa, Humas PT. S TS Ahmad Hasan Bawean, Ketua FKI 1 Sergai M. Nur Bawean dan sekretaris Aziz Tanjung.(R-03)

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *