Blog

Tanam Pohon Manggrove Sukses, Gus Irawan Ajak Masyarakat Pesisir Lestarikan Lingkungan

×

Tanam Pohon Manggrove Sukses, Gus Irawan Ajak Masyarakat Pesisir Lestarikan Lingkungan

Sebarkan artikel ini

DELI SERDANG,Sinarsergai.com -” Penanaman Pohon Manggrove di pesisir pantai yang dilaksanakan Pengurus Partai Gerindra Sumatera Utara (Sumut), bersama masyarakat Desa Bagan Serdang,Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang, merupakan salah satu bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan khususnya pesisir pantai ini agar terhindar dari abrasi.

Justru itu kata Ketua Gerindra Sumut H.Gus Irawan Pasaribu, pentingnya kita menjaga dan melestarikan lingkungan agar senantiasa dalam kondisi baik.

“Kita berharap kegiatan menanam pohon Manggrove ini dapat dilaksanakan terus dan senantiasa secara bersama kita lestarikan lingkungan. ugkap Gus Irawan.

Menurut Ketua HKTI Sumut ini, dengan terpeliharanya tanaman Manggrove di tepi pantai, berarti kita turut menjaga kelestarian dan kesinambungan perkembangbiakan hewan yang ada di sekitarnya juga tumbuh-tumbuhan lainnya. Ucap Gus Irawan usai menanam Pohon Manggrove bersama masyarakat yang tergabung di Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Sumut dan Kesatuan Nelayan Tradisional (KNTI) Deli Serdang di Pesisir Pantai Timur Kecamatan Pantai Labu, Jum’at (06/01/23).

Nah, sebelumnya mewakili aparat Desa Bagan Serdang Jefri menyampaikan apresiasi kepada Ketua Gerindra Sumut sekaligus Ketua HKTI Sumut Pak Gus Irawan Pasaribu. ” Tutur Jefri,

“Kondisi ekonomi masyarakat nelayan di desa ini saat ini mengalami kesulitan dan hal ini ditambah lagi musibah banjir terjadi baru-baru ini sehingga menyulitkan masyarakat melaksanakan aktivitas sehari-hari.Beber Jefri.

Di tempat yang sama, Korda Gerindra Sumut III
Bobby Octavianus Zulkarnain menambahkan bahwa sebagai pengurus Partai Politik, kami senantiasa berbuat dan membantu masyarakat.

“Sebagai pengurus partai politik sambungnya, sudah menjadi komitmen bagi seluruh kader untuk senantiasa berbuat untuk kepentingan masyarakat. Hal itu selaras dengan perintah Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. “tegasnya.

Sementara Ketua Pemuda Tani Indonesia Sumut/Wakil Ketua HKTI Sumut Fadly Abdina
mengatakan kegiatan ini harus dilestarikan ditengah masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *