SERGAI,Sinarsergai.com – Masyarakat yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Tapanuli Bagian Selatan (IKA Tabagsel) adakan silaturahmi,di Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, di Aula Dinas Pendidikan Sergai, Jum’at (20/1/2023)
Ketua IKA Tabagsel Sergai Sofyan Suri,S.Sos, MM, menyampaikan pembentukan Ikatan Keluarga Tapanuli Selatan ini untuk memperkenalkan dan melestarikan budaya. Dengan kita bersilaturahmi ini, kita bisa berkumpul dan memperat persaudaraan yang berada di masyarakat perantauan tepatnya berada di Kabupaten Sergai.
Organisasi ini mendukung program Bupati dan Wakil Bupati Sergai, H. Darma Wijaya – H. Adlin Umar Yusri Tambunan untuk mewujudkan visi dan misinya. IKA Tabagsel ini diharapkan juga tetap kompak dan saling bahu membahu dalam menjalani program organisasi.
“Melalui organisasi ini, kata Sofyan, kita dapat mengenalkan budaya dan melestarikannya di tengah-tengah masyarakat Organisasi ini juga tidak hanya melahirkan program di bidang budaya, tapi akan turut melaksanakan berbagai kegiatan sosial.
Nah, dengan sudah terbentuknya organisasi ini, masyarakat yang tergabung dalam Tabagsel maupun belum tergabung dapat nantinya kita lebih mencintai dan mengenal budayanya sendiri. Ujarnya.
Sementara Penasehat Tabagsel H. Kisai Dalimunthe menuturkan, pembentukan organisasi ini digagas oleh Drs. H.M. Tamlih Nasution,SE dan saya, yang tujuannya untuk mempersatukan masyarakat asal Tabagsel di perantauan dan bisa saling mengenal lebih dekat lagi.
Banyak warga asal Tabagsel di perantauan,namun tidak banyak juga saling mengenal bahkan tegur sapa saja jarang sekali. Padahal asalnya sama-sama dari satu desa dan merantau ke Sergai bahkan sudah jadi pejabat di Sergai ini. Semoga organisasi ini bisa lebih meningkatkan silaturahmi sesama asal Tabagsel. Harap Kisai Dalimunthe
Turut hadir pengurus IKA Tabagsel diantaranya, Penasehat H. Bahrum Abbas,Drs. H. Darwis Rambe, Sekretaris Raja Parmahanan Harahap ST, Asisten I Pemkab Sergai Hj. Nina Deliana Hutabarat S.Sos, Kabag Hukum Pemkab Sergai Abdul Hakim Harahap SH.(R-04)





