Soal Kritik Lampu Jalan, Mantan Anggota DPRD Sumut : Wali Kota Medan Jangan Baper – Laman 2 – Sinarsergai
Blog

Soal Kritik Lampu Jalan, Mantan Anggota DPRD Sumut : Wali Kota Medan Jangan Baper

×

Soal Kritik Lampu Jalan, Mantan Anggota DPRD Sumut : Wali Kota Medan Jangan Baper

Sebarkan artikel ini
Teks foto : Sutrisno Pangaribuan

“Sehingga kita sayangkan munculnya statement Pak Bobby yang demikian (suka nitip-nitip). Kalaupun fungsi pengawasan yang dijalankan Hasyim ke Pemko Medan atas proyek lampu jalan itu, dianggap Bobby tidak tepat, kan ada ruang saya kira untuk membahas itu, meluruskan itu,” ujar Sutrisno lagi.

Di bagian lain, kata Sutrisno, Bobby harus menyadari posisinya bukan sebagai menantu presiden saat melaksanakan tugasnya sebagai wali kota.

“Wali kota itu harus menyadari itu, posisinya dia bukan menantu presiden saat di kantor, sehingga dalam menyikapi sebuah persoalan, juga harus secara profesional,” tambah Sutrisno.

Secara terpisah, Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Sumut, Erris J Napitupulu, ikut memberi atensi atas “perseteruan” antara Bobby dan Hasyim.

Menurut Erris J Napitupulu, Ketua DPRD Medan selaku wakil rakyat, berhak untuk berbicara ke publik atas kinerja Pemko Medan. “Itu tugas dewan, sebagai salah satu fungsinya, pengawasan,” kata Erris.

Karena itu, Wali Kota Bobby Nasution menurut Erris, seharusnya tidak langsung meresponnya dengan mengeluarkan statement ‘suka nitip-nitip’. “Kurang etis,” ujarnya.

Lebih lanjut Erris menyarankan agar kedua tokoh pemimpin di Kota Medan itu, segera berkomunikasi. “Masyarakat yang rugi kalau pimpinannya tidak akur. Jadi kita dorong ada ruang dialog, dan sama-samalah memberi pelayanan terbaik sehingga dapat terwujud “Kolaborasi Medan Berkah” untuk warga kota Medan,” pungkas Erris. (ril/R-04)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *