Ibu Mertua Meninggal, Keluarga Besar Media Sinarsergai Berduka – Sinarsergai
Blog

Ibu Mertua Meninggal, Keluarga Besar Media Sinarsergai Berduka

×

Ibu Mertua Meninggal, Keluarga Besar Media Sinarsergai Berduka

Sebarkan artikel ini

Medan,Sinarsergai.com – Suryati (69) ibu mertua dari Zuhari Pemred Media online Sinarsergai.com telah menghembuskan nafas terakhir di kediaman Dusun III Desa Firdaus,Kecamatan Sei Rampah,Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) pada Minggu (1/8/2021) sekira pukul 09.00 Wib.

Almarhumah merupakan ibunda tercinta dari Lisna Vidiyanti (istri Zuhari). Suryati diketahui sebelum meninggal dunia mengidap penyakit gula,kolestrol,darah tinggi dan TBC, telah mendapatkan pengobatan dari tim medis maupun secara tradisional sebelum meninggal.

Menurut Zuhari salah satu menantu dari Almarhumah membenerkan bahwa, ibu mertua sudah dua bulan mengalami penyakit tersebut dan berbagai obat sudah dikomsumsi. Sebulan belakangan ini almarhumah sempat mengalami kesembuhan, dan terakhir hari ini sekira pukul 08.50 Wib, kondisi beliai kurang baik tanpa bersuara oleh Ega (cucu) ketika ingin memberikan obat dan hanya berkelang 10 menit ibu mertua ini pun menghembuskan nafas terakhir.

“Kepergian almarhumah ini diluar dugaan dan tidak ada firasat maupun tanda-tanda dari sikap beliau. Meninggalnya ibu mertua ini sebut Zuhari, jelas membuat semua keluarga besar merasa sangat kehilangan sosok seorang ibu yang ramah, ceria dengan terus memberi semangat, memberi tauladan yang baik, dan sering memberikan solusi disetiap ada kesulitan dan pemersatu bagi semua pihak keluarga.”ungkap Zuhari.

Lebih lanjut sebut Zuhari, tentunya meninggalnya ibu mertua yang selama ini tinggal bersama di rumah saya, merupakan cobaan bagi keluarga besar dan termasuk bagi segenap pimpinan dan juga wartawan serta pegawai Media Online Sinarsergai.com.

” Almarhumah telah dikebumikan pada Kuburan Muslim Aluminium II Desa Tanjung Mulia, Medan Deli sekira pukul 14.30 Wib.”imbuhnya.

Ketua Badan Musyawarah Masyarakat Minang (BM3) Sergai Yunasril SH,MKn didampingi istri Kikky Febriasi SH,MKn, menuturkan kepada pihak keluarga yang ditinggal agar tetap tabah dan sabar menghadapi musibah yang juga cobaan dari Allah SWT.

“Semua pihak keluarga yang ditinggalkan tentunya sayang dengan almarhumah dan telah berusaha sekuat tenaga untuk menyembuhkan penyakit yang diderita dengan membawanya ke rumah sakit juga pengobatan tradisional. Ternyata Allah SWT lebih sayang dengan almarhumah dan kita harus mengikhlaskan kepergian ibunda tercinta untuk selama-lamanya.”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *