SERGAI,Sinaraergai.com – Bupati Sergai H Darma Wijaya menyambut baik atas terlaksananya kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke – 116 Wilayah Teritorial Kodim 0204/DS. Hal ini disampaikan Bupati saat upacara TMMD di Lapangan Stadion 26 Juli Desa Rambung Sialang Kecamatan Sei Rampah, Rabu (10/5/2023).
Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Dandim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto beserta jajaran, perwakilan Korem, Sekdakab Sergai H. M. Faisal Hasrimy, Para Kepala OPD, Camat Serta kepala desa Se kecamatan Sei Rampah.
Kegiatan ini sangat penting untuk mendorong pembangunan dalam rangka meningkatkan perekonomian di Kabupaten Serdang Bedagai pada masa yang akan datang
Masih ungkapan Bupati, bahwa untuk meningkatkan ekonomi masyarakat disertai dan meningkatkan perekonomian kerakyatan di Kabupaten Sergai maka perlu dilakukan perbaikan pembangunan pembukaan akses jalan ke seluruh wilayah kecamatan se- Kabupaten Serdang Bedagai.
Nah, dengan dilaksanakannya TMMD ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Kabupaten Serdang Bedagai khususnya di Kecamatan Sei Rampah dan Kecamatan Pegajahan dalam menjalankan roda perekonomian di wilayah masing- masing.
“Pembangunan infrastruktur ini merupakan kebutuhan dasar di mana perwakilan tersebut menghubungkan antar Dua Kecamatan dan 2 desa warga sekolah dan transportasi masyarakat hasil pertanian dan perkebunan.
TMMD tahun 2023 ini berupa peningkatan ruas Jalan Simpang pergulaan Sukasari batas Kecamatan pegajahan Sei Rampah, Bronjong, Tembok Penahan tanah dan pengerjaan Gorong-gorong.
Dengan adanya pembangunan ini saya harapkan Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Serdang Bedagai khususnya masyarakat kecamatan Sei Rampah Dan pegajahan untuk memastikan penggunaan jalan tersebut sesuai dengan kapasitas kelas jalan yang bangun serta bersama-sama menjaga dan merawat setiap pembangunan yang dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Sergai.
Ucapkan terima kasih juga disampaikan Bupati kepada seluruh masyarakat dan holder atas peran serta dalam membangun di Kabupaten Serdang Bedagai.