Disamping itu Akhyar juga menjelaskan, pembatasan sosial skala besar sesungguhnya secara praktik sudah dilakukan seperti, masyarakat tidak melakukan kumpul-kumpul, pesta juga sudah dilarang diadakan. Hal itu sebenarnya kegiatan sosial yang Pemko Medan batasi, sekarang saatnya melakukan yang lebih dalam lagi seperti physical distancing
Sedangkan ketersediaan logistik sampai saat ini, tambah Akhyar, di seluruh Kota Medan masih tersedia dan harganya juga relatif stabil. “Namun terjadi penurunan daya beli masyarakat dan itu merupakan hal yang nyata, disinilah peran Pemko Medan hadir untuk mengisi kekosongan tersebut,” ungkap Akhyar.(mar)