Blog

Kasi Intel Kejari Sergai Edward Sibagariang Pindah Tugas Ke Kalimantan Barat

×

Kasi Intel Kejari Sergai Edward Sibagariang Pindah Tugas Ke Kalimantan Barat

Sebarkan artikel ini
Kajari Sergai Paian Tumanggor SH sematkan tanda jabatan kepada Kasi Intel baru Agus Atmaji SH,Kamis (4/6/2020)

Sergai,Sinarsergai.com – Kepala seksi Intelijin Kejari Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) Edward Sibagariang SH MH dimutasi ke Kejati Kalimantan Barat dengan posisi baru Kasi Orang dan Harta Benda (Oharda) dan digantikan oleh Agus Adi Atmaja SH yang sebelumnya menjabat Plt. Kasubsi Ideologi, Politik, Pertahanan Keamanan, Sosial, Budaya dan Kemasyarakatan Kejari Sergai. Proses pelantikan ini langsung dipimpin oleh Kajari Sergai Paian Tumanggor SH, di Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah, Kamis (4/6/2020). Pelantikan ini menindaklanjuti Surat Keputusan Jaksa Agung RI pertanggal 8 Mei 2020.

Disela-sela prosesi pelantikan tersebut Kajari Sergai Paian Tumanggor SH menyampaikan harapan dukungan dan kerjasamanya demi menciptakan Sergai menjadi zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) sebagaimana arahan dari pimpinan tinggi. “Kami ucapkan selamat kepada Kasiintel yang baru. Dengan dilantiknya Kasiintel yang baru ini, Kami berharap dapat melaksanakan tugas dengan baik serta dapat lebih ditingkatkan. Ucap Kajari Paian Tumanggor SH.

Dikatakannya, saat ini semua program yang ditinggalkan oleh Kasiintel yang lama sudah berjalan maksimal. Oleh karena itu diharapkan dengan kehadiran Kasiintel yang baru ini bisa melanjutkan program tersebut.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *