Sergai,Sinarsergai.com – Menjelang Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) PLN meluncurkan program tambah daya dengan potongan harga atau diskon yang cukup mengiyurkan dan membantu masyarakat pelanggan. Program ini disebut “Super Wow” yang merupakan program Gebyar Kemerdekaan dimulai 14 Juli 2020 – 30 September 2020. Program ini berlaku untuk seluruh Indonesia. Bagi masyarakat pelanggan yang berminat ingin menambah daya melalui program Super Wow dapat membayar biaya pemasangan sebesar Rp.170.845 dari harga normal sebesar Rp.4.893.450.
Program Super Wow ini kata Manager Bagian Pemasaran dan Pelayanan Pelanggan Lubuk Pakam Surya Saputra Sitepu, Jum’at (24/7/2020) via WhatsApp mengatakan, program ini dikhususkan untuk pelanggan golongan tarif rumah tangga tegangan rendah mulai daya 450VA sampai daya 4,400VA dengan pilihan daya akhir adalah daya 2,200VA sampai daya 5,500VA. Nah, dengan program ini kami berharap pelanggan mendapatkan kenyamanan terhadap kebutuhan listrik dirumah.”
Selanjutnya bagi pelanggan yang berminat untuk menikmati promo tersebut dapat menghubungi PLN melalui CC 123 (untuk ponsel ditambahkan kode daerah) dan email PLN pln123@pln.co.id, website PLN pln.co.id. Selain itu bisa melalui Aplikasi PLN Mobile dan boleh langsung melalui Kantor Unit Layanan Pelanggan PLN setempat. Jelas Surya Saputra Sitepu. (R-03)