Sungai Perlu Dibentengi Antisipasi Banjir

By Administrator Okt 20, 2020

Batubara,Sinarsergai.com – Masyarakat Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batubara meminta pembangunan sabuk pengamanan berupa benteng di pinggir sungai sebagai upaya mengantasipasi banjir pasang, sehubungan kawasan tersebut kerap menjadi sasaran genangan pasang bersumber dari laut menimbulkan keluhan warga.

“Langkah ini perlu dilakukan karena menjadi sasaran pasang dalam (rob). Genangan pasang masuk ke rumah maupun tempat usaha warga sehingga menjadi keluhan aktivitas mereka terganggu,” sebut Iwan didampingi warga lainnya Iqbal dan Ilham, Selasa (20/10/2020).

 Wacana pembentengan pinggir sungai ini telah disampaikan secara lisan kepada Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) setempat, dengan harapan untuk diusulkan kepada pemerintah kelurahan, apakah dikerjakan melalui dana kelurahan atau anggaran lain sepanjang pekerjaan pembuatan benteng trealisasi demi menyelamatkan lingkungan tempat tinggal warga dan pasar lama dari bulanan pasang.

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *