Sergai,Sinarsergai.com – Guna menambah semangat bagi pelaku usaha produk Pakan Mandiri UMKM DAMBAAN (Darma Wijaya – Adlin Umar Yusri Tambunan) Serdang Bedagai (Sergai) yang baru saja diluncurkan pada Senin (12/4/2021) berlokasi di Dusun I Desa Sei Bamban, Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Sergai, mendapat dukungan kuat dari Bupati Serdang Bedagai H Darma Wijaya.
“Dimana setiap pembelian 1 Kg pakan pelet oleh peternak di UMKM Dambaan Sergai akan diberikan subsidi dana sebesar Rp. 500 ribu secara pribadinya.” Dukungan ini sangat positif dalam mengembangkan usaha yang baru saja dirintis ini. Saya mengucapkan banyak terimakasih banyak atas kepedulian dan dukungan dadri Bupati Sergai terhadap pelaku UMKM di daerah ini. Ungkap Dewan UMKM Kabupaten Sergai yang juga pelaku usaha Ustad Tamlih Nasution seusai peluncuran tersebut.
Hadirnya produk Pakan Mandiri UMKM Dambaan Sergai ini sebut Ustad Tamlih, merupakan salah satu Gerakan Pakan Mandiri (Gerpari) Nasional sekaligus mendukung mewujudkan salah satu Visi dan Misi Kabupaten Serdang Bedagai yang Mandiri, Sejahtera dan Religius. “Kita terus berupaya mengurangi ketergantungan dengan pihak lain, saat ini pengusaha peternak mulai menjerit akibat harga pakan komersil yang tidak sesuai lagi dengan hasil panen yang di peroleh. Pakan yang kita produksi ini mengandung nutrisi seperti Karbon Hidrat, Lemak dan protein rata rata diatas pelet komersil dan harga di bawah pelet komersil. Ungkap tokoh agama Sergai ini.
Sedangkan Bupati Sergai H.Darma Wijaya dalam kesempatan tersebut menyampaikan selain diberikan subsidi ada juga nama Sisa Hasil Usaha (SHU) seebsar Rp.200 Ribu/kg bagi peternak nantinya. Dengan adanya produk Pakan UMKM Dambaan Sergai ini saya tentunya mengucapkan banyak terimakasih. “Diahrapkan kedepan Kabupaten Sergai bisa menjadi pusat pakan ternak karena pakan ternak berasal dari limbah seperti limbah Ubi yang sangat baik bagi pertumbuhan ternak seperti Sapi, Kerbau, Kambing, Bebek dan Ikan.
Tentunya kata Bupati, saya akan support produk UMKM Sergai dengan mencari terobosan terobosan baru agar para peternak di daerah ini bisa terbantu dan akan mengusahakan agar pakan ternak bisa di subsidi pemerintah. Ujar Bupati. Nah, dikesempatan yang sama, anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara dari Fraksi PDI Perjuangan Drs Tuani Lumban Tobing memberikan Apresiasi terhadap kinerja Bupati Sergai yang baru hitungan dua bulan saja dilantik sudah mampu melahirkan terobosan baru. “Ini sungguh luar biasa.” Ucapnya.
Menurutnya Pakan ternak Mandiri ini jika dipromosikan dengan baik dan saling membutuhkan, maka ini merupakan komoditi raksasa untuk wilayah Sumatera Utara dan bisa ekspor ke negara tetangga sehingga terobosan baru ini akan meningkat kelasnya.
Mantan Bupati Tapanuli Tengah Dua priode ini menambahkan bahwa APBD Sumatera Utara bisa menopang Produk Pakan UMKM ini bahkan hingga tingkat Nasional, tapi Bupati bisa tampil sebagai motor dan inovatornya.Ujar Tuani Lumban Tobing.
Turut hadir Ketua Komite Daerah Dewan UKM Serdang Bedagai Budi, SE. MM,Ketua TP. PKK Sergai Rosmaidah saragih, Kadis Nakerkop Sergai Drs. Nasrul Azis Siregar dan Camat Sei Bamban Juniar Gultom.(R-03)