Blog

Bandara Kualanamu Mulai Hari Ini Buka Layanan Vaksinasi COVID-19, Animo Masyarakat Tinggi

×

Bandara Kualanamu Mulai Hari Ini Buka Layanan Vaksinasi COVID-19, Animo Masyarakat Tinggi

Sebarkan artikel ini

Deli Serdang,Sinarsergai.com – Bandara Kualanamu mulai hari ini, Selasa (6/7/2021), membuka layanan vaksinasi center di Atrium Lantai 1 yang di prioritaskan bagi calon penumpang pesawat.

Setiap calon penumpang pesawat yang memiliki tiket penerbangan dari Bandara Kualanamu dapat menjalani vaksinasi secara gratis. Layanan vaksinasi tersebut selain untuk calon penumpang, juga untuk masyarakat umum dan Stakeholder Bandara Internasional Kualanamu.

Manager of Branch Communication & Legal Chandra Gumilar mengatakan layanan vaksinasi center KNO dibuka dengan kolaborasi dan dukungan dari Kantor Kesehatan Pelabuhan Kementerian Kesehatan (KKP Kemenkes) Kelas I Medan, Maskapai, TNI, dan POLRI.

“Kami berterima kasih atas dukungan Kementerian Kesehatan dan KKP Kemenkes Kelas I Medan dan seluruh Stakeholder sehingga layanan vaksinasi center KNO dapat dibuka untuk calon penumpang pesawat.”

Diharapkan dengan adanya layanan vaksinasi ini maka calon penumpang dapat senantiasa memenuhi protokol kesehatan pada masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, di mana syarat perjalanan dalam negeri dengan pesawat menuju dan dari Jawa serta Bali adalah harus menunjukkan kartu vaksinasi dan hasil tes PCR (maksimal 2×24 jam sebelum keberangkatan).

Layanan vaksinasi center KNO terletak di Atrium Lantai 1 Bandara Kualanamu dan beroperasi pada pukul 09.00-15.00 WIB dengan kapasitas vaksinasi sebanyak 200 orang per harinya.

Adapun prosedur umum dalam melakukan proses vaksinasi ini adalah:

  1. Peserta minimal usia 17 tahun harus membawa KTP Asli dan dihimbau tiba di lokasi vaksinasi minimal 6 jam sebelum jadwal keberangkatan pesawat;
  2. Peserta mengambil tiket/nomor antrean;
  3. Peserta mengisi formulir vaksinasi;
  4. Dokter melakukan observasi terhadap calon peserta yang akan melakukan vaksinasi
  5. Peserta melakukan vaksinasi
  6. Setelah vaksinasi, peserta menunggu 15 menit di lokasi untuk dilakukan observasi.

Chandra Gumilar menambahkan, “Pelaksanaan hari pertama Layanan Vaksinasi Center KNO juga berjalan lancar, seluruh prosedur vaksinasi dijalani dengan baik oleh calon penerima vaksinasi yang juga calon penumpang pesawat, mulai dari registrasi, proses skrining, vaksinasi, hingga observasi setelah vaksinasi. Kami berkomitmen selalu menjaga kelancaran proses ini.”

“Layanan Vaksinasi Bandara Kualanamu juga bertujuan untuk mendukung percepatan program vaksinasi COVID-19 yang dicanangkan pemerintah sebagai upaya kita bersama dalam mewujudkan kekebalan komunal atau herd community di Indonesia guna menghadapi COVID-19,” ujar Chandra Gumilar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *