Bupati Sergai Buka Raker KONI XI, Ketua KONI Sergai Targetkan 100 Atlet ikuti PON – Sinarsergai
Blog

Bupati Sergai Buka Raker KONI XI, Ketua KONI Sergai Targetkan 100 Atlet ikuti PON

×

Bupati Sergai Buka Raker KONI XI, Ketua KONI Sergai Targetkan 100 Atlet ikuti PON

Sebarkan artikel ini
Sekdakab Sergai H. Faisal Hasrimy AP.MAP menyerahkan tropy kepada Camat Sei Rampah Suhendra Damanik sebagai juara umum peraih emas terbanyak dalam cabang olah raga yang diperlombakan, Selasa ()12/2021) disaksikan oleh Kadis Parbudpora Sergai Drs. Zulfikar dan Ketua KONI Sergai Aspul A Lubis di Pondok Permai

Pantai Cermin, Sinarsergai.com – Bupati Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya melalui Sekdakab Sergai H. Faisal Hasrimy AP,M.AP membuka secara resmi Rapat kerja (Raker) anggota Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) ke XI Selasa (21/12/2021) di Pondok Permai,Kecamatan Pantai Cermin,Sergai.

Sekdakab Sergai H. Faisal Hasrimy dalam sambutan menekankan kepada semua atlet dan pengurus KONI Sergai, di tahun depan diharapkan semua atlet dari cabang olahraga yang mengikuti PON dapat meningkatkan raihan prestasi dan membawa pulang emas.

Meskipun sekarang prestasi berbagai cabang olah raga yang diraih cukup membanggakan, namun perlu terus ditingkatkan. Diharapkan pada Rapat kerja yang diselenggarakan ini mampu melahirkan program kerja yang baik dan memajukan KONI Sergai.

Rapat anggota yang mengambil tajuk “Mari Kita Sukseskan dan Raih Prestasi di PON -XXI “. Raker anggota ini dihadiri Ketua umum KONI Sergai Aspul A Lubis, Kadis Parbudpora Sergai Drs Zulfikar, Camat Perbaungan, Pantai Cermin, Sei Rampah, Cabor se Sergai yang dibawah naungan KONI Sergai dan Korcam dari 17 Kecamatan.

Sebelumnya Ketua Panitia kegiatan Ganda S memaparkan bahwa kegiatan anggota ini merupakan rapat tahunan untuk mengevaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan KONI dan menyusun program-program kegiatan olahraga untuk tahun depannya.

Rapat itu diikuti seluruh unsur pengurus KONI Sergai, 20 Cabor yang diwakili dua orang dari masing-masing cabor dan dua orang dari masing-masing korcam dari 17 Kecamatan Se Sergai, sekaligus hari ini memberikan piala bergilir dan tropy pada Pekan Olah Raga Kabupaten ( PORKAB) Serdang Bedagai ke III tahun 2021 pada Kecamatan yang meraih Juara pada Ivent tersebut

Ketum KONI Sergai Aspul A Lubis menyampaikan bahwa rapat angggota merupakan salah satu agenda kerja tahunan yang harus dilaksanakan, dan disini disampaikan laporan dan pertanggung jawaban program kerja tahun 2021 sekaligus membahas dan memutuskan program kerja yang akan dilakukan tahun 2022. Tahun depan ditargetkan 100 atlet yang akan dikirim ke Pekan Olahraga Nasional (PON) pada tahun 2022. Ucap Aspul.(R-03)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *