Jalin Silaturahmi, Sertu Junaidi Serahkan Bantuan Sembako Bagi Warga Prasejahtera di Desa Panglong

By Administrator Agu 28, 2022

Dolok Merawan, Sinarsergai.com – Personil Babinsa Koramil-14/DMR, Kodim DS, Sersan Satu Junaidi memberikan bantuan kepada Paino merupakan keluarga Prasejahtera yang bermukim di Dusun II, Desa Panglong, Kecamatan Dolok Merawan, Serdang Bedagai, Sabtu (27/08/22). 

Tentunya kedatangan Sertu Junaidi ke rumah Paino disambut suasana gembira, tanpa disangka ada orang yang memberikan bantuan sembako kepada mereka. “Terimakasih Pak Babinsa Kami, atas bantuan sembakonya. Semoga bantuan ini berkah dan bermanfaat kepada kami, dan bapak selalu diberikan kesehatan serta kesuksesan menjalankan tugas,” ucapnya. 

Sementara itu, Sertu Junaidi menyampaikan bahwa ini merupakan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama sekaligus kemanungggalan TNI-AD kepada warga disekitarnya. “Ini bertepatan dengan bentuk kepedulian terhadap sesama sekaligus program Sabtu ‘Simpatik’. 

Begitu juga, sambung Junaidi kenapa bantuan diantarkan langsung selain mencegah kerumunan warga sebagai antisipasi pencegahan penularan Covid19, tujuan yang lebih mulia untuk menjalin tali silaturahmi. 

Ia pun berpesan kepada warga agar senantiasa memakai masker dan menjaga jarak saat berada diluar rumah serta mencuci tangan dengan sabun setelah beraktifitas. (SS/Kodim DS) 

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *