Seluruh Kader PDI-Perjuangan di Sumut Siap Menangkan Ganjar Pranowo Jadi Presiden RI – Sinarsergai
Blog

Seluruh Kader PDI-Perjuangan di Sumut Siap Menangkan Ganjar Pranowo Jadi Presiden RI

×

Seluruh Kader PDI-Perjuangan di Sumut Siap Menangkan Ganjar Pranowo Jadi Presiden RI

Sebarkan artikel ini

SERGAI,Sinarsergai.com – Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut, Drs.Rapidin Simbolon, MM,
secara tegas mengatakan, seluruh kader dari tingkat Propinsi, Kabupaten/Kota,Kecamatan hingga ranting tersebar di Sumatera Utara (Sumut), siap memenangkan Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI tahun 2024.

Menurutnya, satu kunci pemenangan ini adalah solid bergerak, bahu membahu bergotongroyong untuk tujuan kemenangan,sehingga apa yang kita programkan sepuluh tahun belakang kemarin yang dipimpin oleh kader terbaik kita Joko Widodo akan dilanjutkan oleh pak Ganjar Pranowo,”ucapnya disambut dengan gembira oleh ribuan kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Serdang Bedagai dan Kota Tebing Tinggi dalam acara Konsolidasi Internal Pemenangan Pilpres dan Pileg tahun 2024, di objek wisata Pondok Permai, Pantai Cermin Kanan, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Kamis (18/5/2023)

Acara tersebut turut hadir Anggota DPR RI Sofyan Tan,
Ketua DPC PDI Perjuangan, H Darma Wijaya yang juga Bupati Sergai, Anggota DPRD Sumut, Delvin Barus, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tebing Tinggi, Iman L Saragih, SE, seluruh Bacaleg tingkat Sumut, Serdang Bedagai, Kota Tebing Tinggi dan ribuan pengurus anak ranting PDI Perjuangan.

Lanjut Rapidin, rapat konsolidasi ini sudah berlangsung dibeberapa daerah seperti Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel), kemaren kita juga sudah melaksanakan konsolidasi internal di Deli Serdang dan Kota Medan.

“Saya apresiasi sebesar besarnya kepada pengurus DPC yang telah mempersiapkan acara ini dengan baik. Dan besok kami akan mengadakan rapat konsolidasi
di Labuhanbatu Raya, Labuhanbatu Utara, Labuhanbatu Selatan dan Labuhanbatu induk,”ujarnya.

Konsolidasi ini bertujuan untuk fokus pada pemenangan Pileg dan pemenangan presiden yang diusung oleh partai PDI Perjuangan yaitu Ganjar Pranowo,”tegasnya lagi.

Sebelumnya, Ketua DPD PDI Perjuangan Kabupaten Serdang Bedagai, H Darma Wijaya dalam laporannya menyampaikan, Pengurusan ranting telah
terbentuk dan ditetapkan dalam surat keputusan sebanyak 214
atau 97,86 persen dari total desa.
Pengurus anak cabang untuk pembentukan anak cabang di dewan pimpinan PDI Perjuangan Kabupaten Serdang Bedagai selesai di 17 Kecamatan dan 100 persen,”ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *