Blog

Gampong Alue Ie Mirah Santuni 140 Santri Mondok

×

Gampong Alue Ie Mirah Santuni 140 Santri Mondok

Sebarkan artikel ini

Aceh Timur, Sinarsergai.com – Sambut akan datangnya bulan Rajab Pemerintahan Gampong Alue Ie Mirah, Kecamatan Indra Makmu, Kabupaten Aceh Timur mengadakan program ‘Pakoe Aneuk Dayah’ dengan cara menyantuni sebanyak 140 santri yang mondok di Dayah atau Pesantren, Sabtu (13/01/2023).

Bantuan santri tersebut berupa sarung, beras dan uang tunai yang diserahkan langsung kepada wali santri yang dipusatkan di halaman kantor Keuchik Gampong Alue Ie Mirah.

Dalam penyaluran tersebut juga dihadiri oleh Babinsa, Bhabinkamtibmas, Pendamping Desa, Pihak PKH serta pemerintahan Gampong setempat.

Terlihat, ratusan wali santri sangat antusias dan gembira saat mengambil paket bantuan untuk anak mereka, hal ini disebakan baru perdana di laksanakan Pemerintah Gampong Alue Ie Mirah.

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dan berterima kasi kepada pemerintahan Gampong Alue Ie Mirah atas program ini, hal ini sangat membantu anak kami yang sedang mondok di Dayah” ungkap Sapaan Kak Sur.

Menurutnya, selama ini santri Dayah yang mondok belum pernah mendapatkan bantuan apapun untuk mendukung mereka berjuang dalam pendidikan agama. “Harapan kami hal serupa dapat berlanjut kedepannya” harap Kak Sur.

Sementara itu, Keuchik Alue Ie Mirah, Romi Syahputra, S.H, M.H, CPM, CPC, CPArb mengatakan, hal ini merupakan kewajiban kami untuk memberi pelayanan terbaik untuk warga.

Menurutnya, program ‘Pakoe Aneuk Dayah’ tersebut tidak lepas dari dukungan Tuha Peut Gampong (TPG), Perangkat Gampong, PD/PLD serta pihak lainnya.

“Kami berterima kasih kepada para pihak yang telah mendukung sehingga program ini sukses, semoga program serupa dapat berlanjut dikemudian hari” harap Keuchik Romi. (Zainal Abidin pjt) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *