Hj. Marliah Diisolasi di RS Murni Teguh, Bupati LSM LIRA Sergai : Jubir Tim Gugus Tugas Percepatan Covid-19 Harus Transparan

By Administrator Sep 18, 2020

Sergai,Sinarsergai.com – “Sangat disayangkan informasi yang dikeluarkan oleh Juru bicara (Jubir) Tim Gugus Tugas Percepatan Penangan Covid-19 Sergai selama ini terkait warga terpapar Covid-19 terkesan tidak transparan. Informasi penderita Covid-19 harus disampaikan secara transparan dan jangan ditutupi.”

Fikirkanlah nyawa masyarakat dan jangan hanya memikirkan kepentingan pribadi saja. Dengan diinformasikan data tersebut dengan jelas maka warga yang negatif Covid-19 bisa jaga jarak dengan warga yang positif Covid-19 dan melakukan pencegahan sejak dini.

“Kita minta tim gugus tugas gerak cepat untuk melakukan pemeriksaan bagi keluarga warga positif Covid-19 berikut dengan orang yang telah kontak langsung dengan warga yang terpapar Covid -19 begitu juga terhadap keluarga Bupati Sergai dan Ketua TP. PKK Sergai, semua harus dilakukan pemeriksaan kesehatannya, baik melalui rapid test maupun Swab sehingga dapat ditangani dengan cepat oleh tim medis. Langkah tersebut baik untuk memutus mata rantai dan pencegahan penyebaran Virus Corona meluas berkembang.”

Dikhawatirkan kata Bupati LSM Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) Kabupaten Sergai, Benhard Sihotang,Jum’at (18/9/2020) jika ditutupi informasi tentang Covid-19 maka berdampak akan meningkat dan bertambahnya jumlah warga yang terinfeksi Covid-19 di daerah ini. Kondisi itu diperburuk karena ketidak tahuan masyarakat. Ucapnya.

Terpisah Kadis Kesehatan Sergai dr. Bulan Simanungkalit M.Kes yang dihubungi via telepon seluler Sekretaris dr. Helmi Nur Sinaga mengenai kabar Ketua TP. PKK Sergai positif Covid-19, ia membenarkannya dan hasil pemeriksaan Swab diketahui Kamis sore (17/9/2020). Saat ini Ketua TP. PKK Sergai Marliah telah diisolasi di RS Murni Teguh Medan. Selain beliau sebut Helmi, ada dua orang lain lagi yang juga positif Covid-19 yang telah diisolasi. Ungkapnya. (Nas)

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *